" You can't build a reputation on what are you going to do." -Henry Ford-
Welcome Aboard Lad !!!
CSK. Seperti kita ketahui bahwa menjadi seorang milyuner memiliki
daya tarik tersendiri, selain dari kekayaan, kesuksesan, pencapaian di
bidangnya atau pun dari ke-Eksentrikan-nya. Memiliki hobi, ataupun kebiasan
diluar kebiasan orang pada umumnya bukan lah sebuah hal yang baru.
Berikut ini akan kita bahas mengenai 5 Milyuner Bidang ITDengan Hobi Aneh, Unik dan Absurd. Siapa saja kah kelima orang Big Boss dari
dunia IT yang memiliki hobi atau kebiasaan yang aneh, unik dan mungkin
terbilang absurd.
1.Larry Ellison
Yup, kita pernah membahas CEO dari perusahaan Software
Oracle ini di artikel Larry Ellison : Tony Stark Dunia Nyata .
Selain dikenal hobi mengkoleksi barang barang mewah. Bahkan ia pun memiliki
salah satu pulau di Hawaii yang bernama pulau Lanai.
Ellison terkenal sangat senang berlayar. Saking cintanya
terhadap hobi berlayarnya ini, Ellison tak enggan mengelontorkan dana ratusan
juta dollar untuk membangung sebuah yacht mewah yang diberi nama Rising Sun.
Rising Sun sendiri dibangun pada tahun 2004 dan merupakan yacht terbesar ke 8
di dunia.
Selain yacht, Ellison memiliki kapal layar cepat yang sering
dipakai untuk mengikuti lomba lomba bergengsi. Kapal tersebut bernama BOR 90
yang berasal dari nama 90-Foot BMW Oracle. Dan BOR 90 ini pun pernah menyabet
gelar juara di perlombaan kapal layar di Amerika Serikat pada tahun 2010.
2. Mark Zuckerberg
Pendiri dari Facebook ini memiliki kebiasaan yang cukup
unik, dia hanya akan memakan daging hewan jika hewan tersebut dibunuh sendiri
olehnya. Jadi jika hewan tersebut di bunuh oleh orang lain lalu disajikan pada
Mark, maka tak akan di sentuh olehnya.
Dengan kata lain, suami dari Priscila Chen ini adalah
seorang vegetarian. Dan barulah pada masa masa tertentu kita Mark melakukan
perburuan binatang, barulah dia akan makan daging hewan, tentu saja hewan yang
dia bunuh sendiri, bukan hasil dari orang lain. Kebiasaan ini di beritakan
secara publik oleh Mark pada tahun 2011.
Selain kebiasaan makan yang unik tadi, Mark juga memiliki
hobi menggunakan kaos yang sama persis dari bentuk sampai warna. Dia pernah
mengatakan, bahwa dia sengaja membeli kaos yang sama persis dalam jumlah yang
banyak.
3. Bill Gates
Siapa yang tidak kenal dengan Bill Gates, orang terkaya di
dunia yang turun ke posisi ke 2 karena menyumbangkan sebagian hartanya ini
adalah pemilik dari Microsoft. Tak heran jika seseorang yang mengendalikan
perusahaan sebesar Microsoft cukup sering dilanda stress.
Bill Gates memiliki kebiasan yang unik ketika sedang
melakukan rapat. Yaitu Dia sering mengguncang guncangkan kursi yang dia duduki
secara asal asalan tanpa memperdulikan keadaan disekitarnya. Menurutnya, hal ini adalah cara baginya untuk melepaskan
ketegangan yang melanda dirinya. Atau sebuah pertanda bahwa ia sedang berpikir
keras.
Selain itu, Bill Gates pun sama seperti milyuner lainnya
yang memiliki koleksi benda benda mahal. Salah satu koleksi mahal Bill Gates
berupa barang barang seni dan barang barang antik. Salah satu koleksinya adalah
buku tulisan milik Leonardo da Vinci yang sangat mahal harganya.
4. Shigeru Miyamoto
Bagi yang belum mengenal Shigeru Miyamoto, dia adalah salah
satu petinggi Nintendo yang menghasilkan banyak game best seller. Salah satu
game best sellernya yang paling melegenda adalah The Legend of Zelda. Uniknya,
game game yang diciptakannya tersebut terinspirasi oleh hobinya yang sangat
beragam.
Misalnya saja, game Pimkin terinspirasi hobi Miyamoto
berkebun. Atau kesukaanya bermain gitar yang menghasilkan game Wii Music. Dan
pada masa kanak kanaknya, Miyamoto sangat suka menjelajah gua gua. Sehingga
terlahirlah game legendaris The Legend of Zelda.
Miyamoto pun memiliki kebiasaan yang aneh, yaitu suka
membawa meteran kemana mana. Rupanya, ia suka menebak tinggi berbagai benda,
dan langsung mengukurnya untuk memastikan apakah tebakannya itu benar.
5. Steve Jobs
Mendiang Steve Jobs sang pentolan Apple ini memiliki
beberapa kebiasaan unik. Salah satunya melakukan diet ketat dan haya makan
sayuran atau buah buahan tertentu saja.
Dalam biografinya, diterangkan bahwa Jobs pernah melakukan
kebiasaan tersebut selama berminggu minggu, bahkan berbulan bulan. Buah dan
sayran favoritnya adalah apel dan wortel.
Pendiri Apple ini beralasan, diet itu dilakukannya untuk
menghilangkan lendir tertentu di badannya. Dan Dia pun meyakini hal itu akan
membuat bau badannya musnah sehingga pada masa muda, ia terkenal jarang mandi.
Dan satu kebiasaan unik dan aneh dari Steve Jobs yang pada
masa mudanya dianggap nyentrik ini adalah suka berjalan kaki tanpa menggunakan
alas kaki.
Itulah ke 5 milyuner Bidang IT Dengan Hobi Aneh, Unik dan Absurd yang memiliki kebiasaan diluar kebiasaan orang orang normal pada umumnya. Semoga Artikel kali ini bermanfaat bagi kita semua.
Kumang melaporkan langsung dari TKP, see you on the next post !!! Marangga. -K-
wew, keren sob, walau steve jobs sudah tiada , tetapi karyanya masih tetap hidup,
BalasHapusheheh ditunggu tugas dan komen baliknya sob, makasi :D
ok siap sob :D
Hapusaku juga pingin tuh jadi milioner
BalasHapussama berarti yah dengan kebanyakan orang sob haha :D
Hapushebat2 ya sob...nice info sob..
BalasHapusterima kasih sob
HapusGitu" milyuner sob.. Hahaha
BalasHapusnice info nih sob
BalasHapusWah informasi yang mantap sob. terus tingkatkan dan jangan lupa bersilahtrrahim dengan tetangga yach. membalas kunjungan dari sahabat
BalasHapuswuih mantap gan..:)
BalasHapusheheh..dasar org kaya. mksh sdh berbagi
BalasHapusberkunjung sob... hehehee
BalasHapuswah benar benar mantap tapi juga aneh ya sob, terima kasih banyak teman
BalasHapusartikelnya sangat menarik dan bermanfaat menambah pengetahuan
terima kasih
hahay keren gan :D
BalasHapus